Tentang STIT As-Salama

Perguruan Tinggi Islam Swasta, Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) As-Salama Tual, merupakan perguruan tinggi yang bergerak dalam bidang pendidikan Islam, setiap tahunnya meluluskan guru agama yang profesional dibidangnya dan dapat berdaya guna bagi pengembangan dunia pendidikan di Maluku secara khusus dan bangsa Indonesia secara umum, sekolah tinggi ini beralamat di Jl. Baldu Hadat, Dusun Mangon, Kota Tual, Maluku, dengan status : Terakreditasi C.

Dibawah pengawasan kopertais wilayah IX Makassar, STIT As-Salama terus memberikan kontribusi positif bagi berlangsungnya dunia pendidikan di kota Tual, sehingga pendidikan secara real mulai berkembang. Hal ini perlu diperhatikan dan didukung oleh segenap pihak, karena kampus STIT merupakan salah satu icon pendidikan di kota tual yang keberlangsungannya ada di tangan kita semua.    

Dibawah Yayasan As-Salama, STIT terus melakukan inovasi dalam hal strategi dan metode dalam proses perkuliahan. selain itu kampus ini didukung dengan berbagai multi-media, berupa perpustakaan dan lain sebagainya. Ada pula internet sebagai bagian dari alat untuk mendukung intelektualitas mahasiswa, telah disediakan oleh pihak kampus.

Kampus STIT memiliki lokasi yang sangat strategis, selain berada di daerah yang sejuk, STIT berada di tempat yang aman dan nyaman. Lokasi seperti inilah yang mendukung aktifitas perkuliahan dan proses pembelajaran di dalam kampus, sehingga tidak terganggu dengan aktifitas yang dapat mengganggu proses perkuliahan